Tindak Lanjut Mou Dan Pks Perwakilan BKKBN Dengan Poltekkes Kemenkes Malang
kerjasama

By Admin 24 Mar 2021, 13:41:51 WIB berita
Tindak Lanjut Mou Dan Pks Perwakilan BKKBN Dengan Poltekkes Kemenkes Malang

Keterangan Gambar : Kunjungan BKKBN Jawa Timur untuk Tindak Lanjut MoU dan Kerjasama Polkesma


Kegiatan Tindak Lanjut Mou Dan Pks Perwakilan Bkkbn Dengan Poltekkes Kemenkes Malang yang dilakukan pada hari Senin, 22 Maret 2021 dimulai pukul 08.30 s/d selesai. Kegiatan Tindak Lanjut Mou Dan Pks Perwakilan Bkkbn Dengan Poltekkes Kemenkes Malang dihadiri oleh wakil direktur I politeknik Kesehatan kemenkes malang Dr. Moh. Wildan. A.Per.Pen., M.Pd, Kapus Penelitian Dan Pengabmas Sri Winarni., S.Pd, M.Kes , serta Tim Ad-Hock Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang. Kepala BKKBN porv. Jatim Sukamto, M.Si, iswari dan staff. Serta presentasi dari tim BKKBN dan diskusi tindak lanjut Kerjasama dan MoU BKKBN dan Polkesma.

Pada tahun 2020 ada sekitar 20 desa yang harus di survey terkait dengan stunting oleh Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang , berawal dari penelitian dosen Polkesma yang banyak membahas masalah stunting barangkali itu bisa menjadi kolaborasi awal dengan BKKBN untuk memberantas stunting, sehingga terjadi perkembangan program kegiatan antara Polkesma dengan BKKBN.

 

Selain berkolaborasi dengan penelitian, BKKBN dengan Polkesma juga bisa berkolaborasi mengenai Publikasi, perencanaan publikasi Polkesma dan BKKBN bisa di lakukan pada rencana berikutnya. Kolaborasi Publikasi jurnal dapat dilakukan antara BKKBN dengan Poltekkes dengan submit journal, Kuliah tamu dan kuliah umum dengan materi banggakencana, Pembentukan UKM mahasiswa kependudukan dan pusat informasi : PIK-M, Penelitian dan pelatihan program Banggakencana, Pembentukan KKN tematik/ PKL , Pembentukan desa binaan dan kampung KB, Pengadaan pengadaan Implan/IUD di Laboratorium pembelajaran




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment