WS ROADMAP PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT
Kegiatan Workshop Roadmap Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Poltekkes Malang di Amartha Hills Batu

By Admin 25 Nov 2021, 15:03:59 WIB berita
WS ROADMAP PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT

Roadmap merupakan bagian dari penelitian dan pengabdian masyarakat dosen. Road map yang baik hendaknya mencerminkan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat yang telah, sedang dan akan dilakukan, serta berujung pada produk-produk yang diprediksi dapat mengatasi permasalahan yang akan diselesaikan.

roadmap penelitian dan pengabdian masyarakat Poltekkes Malang dilaksanakan pada tanggal 10-12 November 2021 tepatnya di Amartha Hills Kota Batu.

"Roadmap penelitian dan pengabdian kepada masyarakat ini digunakan sebagai acuan pengembangan kegiatan penelitian dan pengabdian yang dilakukan dosen di lingkungan Politeknik Kesehatan Kemenkes Malang  menuju penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang beradap dan berdaya saing global". ujar Ketua PPPM Polkesma Ibu Sri Winarni., S.Pd., M.Kes 

Dibuka langsung oleh Wakil Direktur I Poltekkes Kemenkes Malang bapak Dr. Moh. Wildan., A.Per.Pen., M.Pd beliau menyampaikan bahwa "roadmap adalah salah satu upaya dalam peningkatan Tri Dharma Perguruan Tinggi maka dibutuhkan roadmap penelitian dan pengabdian masyarakat di Pusat Litmas dan setiap Jurusan dan Program Studi".

dihadiri langsung oleh Kapus, Koorninator dan Sub Koordinator beserta beberapa perwakilan dosen Polkesma. 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment